Aksi yang diduga sebagai bentuk intimidasi terhadap warga kembali menuai perhatian publik.
Keluarga Kepala Desa Panggalih disebut melakukan tekanan terhadap seorang warga bernama Holis Muhlisin (31), setelah yang bersangkutan mengunggah kondisi jalan rusak di wilayahnya ke media sosial.
Kepala Desa Panggalih diketahui bernama Wahyu, yang menjabat sejak tahun 2019. Ia terpilih menggantikan Rusmana, S.Pd, yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) kepala desa.
Kasus ini kini menjadi sorotan serius pemerintah daerah. Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, bahkan turun langsung untuk menanggapi persoalan tersebut.
Akibat polemik yang berkembang, Wahyu disebut berpotensi menjalani pemeriksaan oleh Inspektorat guna mendalami dugaan tindakan intimidasi terhadap warga.
Kasus ini pun memicu perbincangan luas terkait kebebasan warga menyampaikan aspirasi serta transparansi penggunaan dana desa.

Posting Komentar untuk "Nasib Wahyu Kades Panggalih Usai Keluarga Intimidasi Warga "