Foto: Sejumlah mahasiswa dan pemuda menggelar demonstrasi di Mapolres Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel). (Agung Pramono)Bone Media Duta,- Sejumlah mahasiswa dan pemuda menggelar demonstrasi di Mapolres Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel). Mereka mendesak agar Kasat Narkoba Polres Bone AKP Aswar dicopot dari jabatannya usai diduga meminta uang damai Rp 70 juta ke pelaku narkoba.
Massa yang tergabung dalam Forum Bersama (Forbes) Anti Narkoba itu menggelar demonstrasi di Mapolres Bone Jalan MH Tamrin, Rabu (12/3/2025) pukul 16.00 Wita. Aksi dipicu percakapan dengan nama kontak WhatsApp diduga AKP Aswar meminta uang kepada pihak pelaku narkoba."Chat itu benar kasat narkoba. Beliau (AKP Aswar) mengakui chat itu secara langsung ke saya antara mulut dan telinga saya," kata Koordinator Forbes Anti Narkoba Bone Andi Singkeru Rukka dalam orasinya, Rabu (12/3).
Dia menilai Kasat Narkoba Polres Bone harusnya menjadi garda terdepan untuk membersihkan narkoba di Bone. Namun perbuatan Answar justru berbanding terbalik dari yang diharapkan.
"Kami ikut membantu pemberantasan narkoba di Bone dengan adanya Forbes tapi dia malah mengkhianati kami warga Bone dengan tangkap bayar, tangkap bayar pada pelaku pengedar dan bandar narkoba di Bone," sebutnya.
Sementara itu, orator lainnya dari Forbes, Anto Syambani Adam mendesak Kapolres Bone AKBP Erwin Syah mundur dari jabatanya karena tidak bisa membina anggotanya. Kemudian Kasat Narkoba AKP Aswar harus dicopot dari jabatannya.
"Kami minta Kapolri, Kapolda harus mencopot Kapolres Bone dari jabatannya dan bertanggungjawab atas ketidakbecusan dalam membina dan mempertonton kebobrokan anggota Polres Bone dalam penyalahgunaan narkoba. Sementara Kasat Narkoba yang orang Bone, tapi malah mau merusak Bone harus dicopot," tegasnya.
Sebelumnya diberitakan, Propam Polres Bone dan Polda Sulsel, tengah mengusut kasus tersebut. Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Didik Supranoto mengatakan AKP Aswar kini masih menjalani pemeriksaan.
"Iya sekarang dalam proses pemeriksaan oleh Propam di Polres Bone di-back-up oleh Bid Propam Polda," kata Kombes Didik saat dimintai konfirmasi detikSulsel, Rabu (12/3).(hsr/hsr)
Posting Komentar untuk "Massa Desak Kasat Polres Bone Dicopot Usai Diduga Minta Uang Damai Rp 70 Juta"