Makassar Media Duta,- Pembangunan stadion bertaraf intrnasional menjadi salah satu program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Munafri Arufuddin-Aliyah Mustika Ilham.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar Andi Zulkifli Nanda mengatakan, Pemkot Makassar mulai menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) untuk lima tahun kedepan.
Dipastikan, program-program yang digagas oleh pasangan Mulia akan diakomodir dalam RPJMD tersebut.
Untuk itu, orientasi RPJMD dan Renstra ini menjadi ajang rembuk untuk menyatukan persepsi terkait arah pembangunan Kota Makassar dibawah kepemimpinan Appi-Aliyah. Termasuk pembangunan stadion akan dikaji lebih jauh untuk kesiapan perencanaannya.
"Itu kan (stadion) sudah menjadi paket dari janji pak wali kota, makanya kita sementara membuat dokumen perencanaannya terkait stadion ini," ucap Andi Zulkifli Nanda, Senin (24/2/2025). Pemkot Makassar akan menelaah terkait lokasi pembangunannya.
Apakah ada aset pemerintah yang bisa dimaksimalkan untuk menghadirkan stadion yang terstandarisasi.
Itu menjadi tugas Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) dan Dinas Pertanahan untuk mencari aset pemerintah yang bisa dimanfaatkan untuk membangun stadion.
Ini juga menjadi bagian penting untuk memperkuat pengusulan dokumen perencanaan di DPRD Kota Makassar. "Akan kita kaji sebelum kita serahkan ke DPRD. Karena pasti anggota DPRD menanyakan ini semua," ujarnya.
Selain pembangunan stadion, ada enam program prioritas lainnya yang diunggulkan Munafri Aliyah.
Antara lain gratis seragam sekolah, gratis iuran sampah, gratis pemasangan instalasi air bersih, berbagai jaminan sosial, Mulia Super App, dan Mulia Creative Hub di setiap Kecamatan.
Program-program ini akan berjalan setelah RPJMD disetujui oleh DPRD Makassar menjadi produk peraturan daerah (Perda).
Ia menarget, RPJMD rampung pada Mei mendatang, sehingga program bisa segera terlaksana.
"RPJMD inikan harus berbentuk perda dan harus disahkan oleh DPRD. Itu dulu harus kita selesaikan. InsyAllah kita akan usahakan di bulan 5 sembari menunggu dievaluasi di tingkat provinsi," tutupnya. (*)
Posting Komentar untuk "Pemkot Makassar Mulai Bahas Proyek Pembangunan Stadion"