Penimbunan BBM Luwu Utara Diduga Dibekingi Oknum Aparat Penegak Hukum


Makassar Media Duta Online ,
 Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Koalisi Pemuda Mahasiswa Keadilan menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Polda Sulawesi Selatan, Jumat (16/11/2023). 

Aksi ini menyikapi persoalan maraknya dugaan penimbunan BBM dan aktivitas tambang ilegal di Luwu utara.

Jenderal lapangan aksi, Ferdi Pranata Putra mengatakan demonstrasi ini dilakukan sebagai bentuk kecaman terhadap oknum-oknum yang diduga melakukan penimbunan BBM bersubsidi jenis solar dan aktivitas tambang ilegal.

“Setidaknya mahasiswa telah melakukan aksi jilid 2 di Mapo Polda Sulsel lda Sulsel terkait dengan maraknya dugaan penimbunan BBM dan aktivitas tambang ilegal,” kata Ferdi Pranata Putra.

Ia mengungkapkan, kondisi yang terjadi di Kabupaten Luwu Utara saat ini masih aktif melalukan dugaan penimbunan BMM Subsidi jenis solar dan masih ada oknum-oknum yang sampai hari ini melakukan aktivitas tambang ilegal.

Lebih lanjut, ia mengatakan ada indikasi konspirasi yang terjadi karena persoalan ini sudah beberapa kali disikapi namun sampai hari ini aktivitas itu masih saja terjadi.

“Kami telah melakukan audiensi dengan salah satu Perwira Krimsus Polda Sulsel terkait kegiatan itu yang kami duga kuat dibekingi aparat penegak hukum,” jelasnya.

“Akan kami kawal terus apa yang menjadi tuntutan kami atas dugaan kegiatan Ilegal itu,” sambungnya. (C/Fadli)

Posting Komentar untuk "Penimbunan BBM Luwu Utara Diduga Dibekingi Oknum Aparat Penegak Hukum "